You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.

Sistem Informasi Pekon Pura Mekar

Kec. Gedung Surian, Kab. LAMPUNG BARAT, Prov. Lampung
Info

PENYALURAN BLT-DD TAHAP III PEKON PURAMEKAR


PURAMEKAR. Jumat, 15 September 2023. Telah dilaksanakan penyaluran BLT-DD tahap III Pekon Puramekar yang dihadiri oleh Camat Gedung Surian, Babinsa Pekon Puramekar, Pendamping Desa Pekon Puramekar, Ketua LHP, Ketua LPMP serta para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang hadir.

Dalam sambutanya Peratin Puramekar menyampaikan bahwa kita sebagai warga masyarakat harus saling bahu-membahu dalam membangun Pekon Puramekar “sebagai masyarakat yang taat aturan dan perduli akan Desa kita tercinta ini, kita harus saling bahu-membahu dalam membangun Pekon Puramekar ini menjadi Pekon yang lebih baik. Seperti contoh ketika ada himbauan dari para Pemangku wilayah masing-masing untuk memasang bendera dan umbul-umbul, gotong royong, kita sebagai warga masyarakat yang baik harus mengindahkan himbauan tersebut, jika Desa kita ini bersih yang merasakan kan kita juga. Selain itu karena ini sedang  musim kemarau, saya menghimbau agar warga masyarakat tetap waspada, jika ada api cepat dipadamkan. Kemudian hemat akan air, karena dibeberapa tempat sudah terjadi kekeringan. Tak henti-hentinya Saya juga menghimbau agar bantuan BLT-DD ini digunakan dengan sebaik-baiknya, dipakai untuk kebutuhan pokok, jangan sampai digunakan untuk hal-hal yang kurang bermanfaat. Memang mungkin tidak mencukupi tapi setidaknya dapat membantu meringankan beban bagi para penerimannya” imbuhnya.

Camat Kecamatan Gedung Surian, Tati Sulastri, S.Sos, M.M menambahkan “Saya atas nama Camat dan Pemerintah mengucapkan selamat kepada para keluarga penerima manfaat atas bantuan yang diberikan oleh pemerintah, ini adalah bentuk kepedulian dan perhatian dari pemerintah untuk kita. Mengingat apa yang sampaikan oleh Peratin tadi, Camat tidak akan bagus kalau tidak didukung oleh Peratin, Peratin tidak akan bagus kalau tidak didukung oleh Aparaturnya, dan LHP tidak akan bagus jika tidak didukung oleh masayarakatnya. Dan sebagai masyarakat marilah kita sama-sama mengindahkan segala himbauan dari pemerintah, baik himbauan dari Peratin, Camat dan pemerintah lainnya”.

Semoga apa yang sudah diberikan pemerintah ini dapat digunakan dan bermanfaat oleh para penerimanya.

 

@IPS.

 

Bagikan artikel ini: